Serka Ilham Bersama Tim Melakukan Pengukuran di Lokasi yang Akan Dibangun Dam Parit |
kodim1612.blogspot.com--Upaya Khusus terus dilakukan oleh personel Babinsa Kodim
1612/Manggarai dalam mendukung program pemerintah Swasembada Pangan.
Seperti yang dilakukan oleh Serka Ilham, Babinsa Koramil 1612-03/Reok,
di wilayah binaannya Desa Sambi bersama koordinator BPP Kecamatan Reok
Barat melakukan kegiatan pendampingan tim dari Dinas Pertanian memasang
patok di titik awal pembuatan Dam Parit Wae Pering Poktan Mentari Nenu,
Desa Sambi, Kecamatan Reok Barat, Kabupaten Manggarai. Jumat (19/7/19).
Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura Kabupaten Manggarai
berencana akan memamfaatkan dam parit menjadi sumber air penopang.
Pemanfaatan dam parit ini nantinya dimanfaatkan khususnya untuk sawah yang berada di ketinggian yang sulit terjangkau irigasi.
Koordinator BPP Kecamatan Reok Barat mengatakan, pemanfaatan dam parit
tersebut nantinya untuk membantu saluran irigasi lahan pertanian saat
musim kemarau.
Menurutnya, pihaknya akan terus berupaya mencari
sumber air yang dapat dijadikan dam parit tersebut. Hadir dalam kegiatan
tersebut Koordinator BPP Kec. Reok Barat, Mantri Tani, Fasilisator
Dinas Pertanian, Babinsa Desa Sambi, Ketia beserta anggota Poktan
Mentari Nenu. (Ucg)